DAFTAR BERITA

Jumat, 02 Januari 2015

Sutor Siregar Ketua Partai Demokrat Tapsel Ditangkap Poldasu


INFO TABAGSEL.com-Polisi menahan Ketua Demokrat Tapanuli Selatan (Tapsel) Sutor Siregar, sebagai tersangka kasus dugaan penggelapan dan pemalsuan 40 akta pelepasan lahan seluas 400 Ha di Desa Muara Upu, Kecamatan Muara Batangtoru, Tapsel.

"Tersangka sudah kita tahan dari Padangsidimpuan, kemudian langsung dibawa ke Polda untuk proses pemeriksaan," kata Direktur Dit Reskrimum Poldasu Kombes Pol Andap Budi melalui Kanit 3 Subdit I/Kamneg Dit Reskrimum Kompol Sandy Sinurat hari ini.

Sandy mengatakan, Sutor Siregar telah ditetapkan sebagai tersangka, dan saat ini masih ditahan di Poldasu. Selain itu, dua tersangka lainnya Hasyim Lubis dan Siti Khodijah juga ditangkap dan ditahan di Poldasu.

"Suami isteri tersebut ditangkap kemarin karena terlibat dalam kasus itu," lanjut Sandy .

Dia menambahkan, keduanya sempat lolos pada upaya penangkapan pada Selasa kemarin, tetapi akhirnya ditangkap di Sidimpuan kemarin.

Penetapan tersangka tersebut berdasarkan laporan Imran Lubis, pemilik lahan 400 Ha tersebut ke Polres Tapsel. Kemudian penyelidikannya dilimpahkan ke Poldasu. Dalam kasus itu, Polda telah meminta keterangan Sutor Siregar, dan 17 saksi lainnya. Polda juga sudah meminta keterangan dari ahli notaris dan ahli pidana, yang menyatakan akta tersebut palsu.

Selain dugaan pemalsuan akta pelepasan tanah, Imran Lubis juga melaporkan Sutor Siregar dan Hasyim Lubis dalam kasus pencurian buah sawit.

Imran mengatakan Sutor dan Hasyim bersama 50 orang lainnya masuk ke kebun sawit miliknya tanpa ijin, kemudian meneror para pekerja dan memaksa karyawan kebun mengosongkan kantor.

"Dapur umum mereka tutup secara paksa, rumah karyawan wanita dimasuki serta memerintahkan semua karyawan dan pekerja kelua