DAFTAR BERITA

Jumat, 28 November 2014

Indonesia Gagal ke Semifinal Piala AFF 2014


Gelandang Evan Dimas bermain gemilang ketika Indonesia mengalahkan Laos 5-1 di Stadion Hang Day, Jumat (28/11). Evan mencetak satu gol dan satu assist saat melawan Laos.. (ANTARA/Prasetyo Utomo)
INFO TABAGSEl.com-Timnas Indonesia gagal melangkah ke babak semifinal Piala AFF 2014 meski menang 5-1 atas Laos pada pertandingan terakhir Grup A di Stadion Hang Day, Hanoi, Jumat (28/11).

Indonesia gagal melangkah ke babak semifinal setelah di pertandingan lainnya Vietnam berhasil mengalahkan Filipina 3-1 di Stadion My Dinh, Hanoi.

Hasil tersebut membuat tim Garuda hanya mampu menduduki peringkat tiga klasemen akhir Grup A dengan torehan empat poin. Indonesia tertinggal tiga poin dari Vietnam yang menjadi juara grup, dan dua poin dari Filipina.

Melawan Laos, pelatih Alfred Riedl hanya mempertahankan Achmad Jufriyanto dan Zulkifli Syukur yang menjadi starter di dua pertandingan pertama.

Sembilan lainnya yang menjadi starter merupakan pemain cadangan saat melawan Vietnam dan Filipina. Riedl juga memberi gelandang muda, Evan Dimas Darmono, laga debut di ajang Piala AFF 2014.

Indonesia unggul cepat saat melawan Laos. Evan Dimas Darmono membuka keunggulan pada menit kedelapan. Pemain 19 tahun itu mencetak gol cantik dengan kaki kiri. Bola tendangan Evan bersarang ke pojok kanan atas gawang Laos.

Indonesia menggandakan keunggulan pada menit ke-20. Ramdani Lestahulu berhasil membobol gawang Laos usai menerima bola sodoran Cristian Gonzales di dalam kotak penalti.

Menit ke-27, Indonesia harus kehilangan satu pemain setelah Supardi Nasir mendapat kartu merah. Bek Persib Bandung itu diusir wasit setelah melanggar Vilayout Sayyabounsou di kotak penalti.

Penyerang Khampheng Sayavutthi yang dipercaya menjadi algojo penalti, berhasil melakukan tugasnya dengan baik. Laos berhasil memperkecil ketinggalan menjadi 1-2. Skor tersebut bertahan hingga jeda babak pertama.

Di babak kedua, Indonesia berhasil memperbesar keunggulan menjadi 3-1 lewat gol kedua Ramdani menit ke-50. Evan Dimas menjadi kreator gol. Kapten Indonesia U-19 itu berhasil melakukan solo-run dari tengah lapangan dan kemudian mengirim umpan tarik kepada Ramdani.

Indonesia harusnya menambah keunggulan pada menit ke-78. Namun, Zulham Zamrun membuang peluang emas. Pemain Mitra Kukar itu melepaskan tendangan tidak terarah di sisi kanan pertahanan Laos. Padahal Gonzales sudah berdiri bebas di depan gawang Laos.

Empat menit berselang, Indonesia akhirnya berhasil menambah keunggulan. Zulham berhasil menggetarkan gawang Laos lewat sontekan kaki kiri usai menerima umpan silang Zulkifli Syukur.

Pesta gol Indonesia dilengkapi gol bunuh diri kapten Laos, Ketsada Souksavanh, yang justru menceploskan bola ke gawang sendiri saat berusaha mengantisipasi umpan tarik Zulham pada menit ke-89. Kedudukan 5-1 untuk Indonesia bertahan hingga laga usai.

Susunan pemain

Indonesia: I Made Wirawan; Zulkifli Syukur, Victor Igbonefo, Achmad Jufriyanto, Supardi Nasir; Ramdani Lestaluhu (Muhammad Ridwan, 55'), Hariono (Firman Utina, 84'), Manahati Lestusen, Evan Dimas Darmono; Boaz Solossa (Zulham Zamrun, 67'), Cristian Gonzales.

Laos: Seng Athit Somvang; Bountavy Sipasong, Ketsada Souksavanh, Saychon Khunsamnam, Saynakhonevieng Phommapanya (Sitthideth Khanthavong, 68'); Khonesavanh Sihavong, Keoviengphet Liththideth, Phoutdavy Phommasane (Paseuthsack Souliyavong, 61'), Vilayout Sayyabounsou (Phoutthasay Khochalern, 46'); Soukaphone Vongchiengkham; Khampheng Sayavutthi.