INFO TABAGSEL.com-Suasana Kantor Bupati Mandailing Natal, Sumatera Utara, di awal 2014 ini masih terlihat sepi. Padahal, hari ini merupakan aktivitas pertama pegawai negeri sipil (PNS) beraktivitas.
Para PNS yang seharusnya sudah hadir pukul 07.30 WIB sesuai jam masuk kantor, namun hingga pukul 08.00 WIB belum terlihat di kompleks kantor bupati ini, Kamis (2/1/2014).
Sejumlah ruangan kerja pun masih terlihat sepi, hanya bangku dan meja kosong yang memenuhi ruangan di salah satu bagian sekretariat kantor bupati ini.
Tak jauh berbeda, suasana di instansi pemerintahan seperti di sejumlah kedinasan juga masih terlihat lengang bahkan kantor masih terkunci rapat dan lampu penerangan terus dibiarkan menyala.
Hingga kini belum diperoleh keterangan berapa PNS yang absen maupun masuk hari ini. Meski demikian, budaya tidak masuk usai perayaan tahun baru atau hari ‘kejepit’ harus dihilangkan. (Sindo TV)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar