DAFTAR BERITA

Minggu, 13 Januari 2013

Ical: Golkar Solid Dukung Chairuman- Fadly

 Nomor urut 3,Chairuman-Fadly dalam Pilkada Sumatera Utara pada 7 Maret 2013


INFO TABAGSEL.com-Ketua Umum DPP Partai Golkar Aburizal Bakrie kembali menyatakan bahwa segenap fungsionaris, kader dan simpatisan parpol itu solid mendukung pasangan Chairuman-Fadly dalam Pilkada Sumatera Utara pada 7 Maret 2013.
“Saya yakin dan percaya keluarga besar Partai Golkar di daerah ini solid untuk memenangkan pasangan Chairuman-Fadly,” katanya kepada pers di Bandara Polonia Medan, Sabtu.
Aburizal yang akrab disapa Ical lebih jauh menambahkan, setiap fungsionaris dan kader Partai Golkar termasuk di lembaga legislatif wajib memberi dukungan penuh untuk kemenangan pasangan cagub dan cawagub
Tekad dan komitmen memenangkan Chairuman-Fadly, lanjutnya, merupakan amanat dan keputusan Partai Golkar apalagi Chairuman Harahap merupakan salah satu kader terbaik partai yang hingga kini masih menjadi anggota DPR RI.
Dikatakannya, DPP Partai Golkar akan memberi sanksi tegas kepada fungsionaris maupun kader yang terbukti tidak patuh terhadap amanat dan keputusan partai berlambang pohon beringin itu, termasuk dalam menyikapi Pilkada Sumut 2013.
Khusus dalam rangka persiapan menghadapi Pilkada Sumut 2013, ia kembali mengingatkan para pengurus dan kader Partai Golkar di daerah ini agar terus berupaya merapatkan barisan dan lebih memantapkan koordinasi mulai dari tingkat pengurus provinsi hingga jajaran kepengurusan di tingkat kelurahan dan desa.
Chairuman-Fadly maju dalam bursa Pilkada Sumut 2013 diusung empat parpol masing-masing Partai Golkar, PPP, RepublikaN, dan Partai Pengusaha dan Pekerja Indonesia (PPPI). Ical dan rombongan tiba di Medan dalam rangka menghadiri beberapa acara di antaranya puncak perayaan Tahun Baru 2013 bersama Partai Golkar di Conventional Hall Tiara Medan dan rapat koordinasi tim pemenangan Partai Golkar untuk Pilkada Sumut 2013.(ANTARA) 

Tidak ada komentar: