DAFTAR BERITA

Sabtu, 30 Agustus 2014

Botol Bisa Bicara Media Untuk Tuna Rungu



INFO TABAGSEL.com-Indonesia, negara dengan jumlah penduduk 200jt lebih ini menyimpan beraneka ragam budaya dan kreativitas yang tiada batas. Contoh kecil dari kreativitas yang ada di Indonesia ini bisa dibuktikan oleh pedagang mainan yang dapat membuat anda tertawa dan juga membuat anda takjub dengan barang dagangganya.
 

Mainan yang biasa disebut botol bicara ini adalah mainan unik dan kreativ yang dibuat oleh pedagang mainan yang berasal dari jawa.
 

Bagaimana botol bisa bicara ? pertanyaan yang seperti ini sering muncul dan umum dipertanyakan. Pada dasarnya botol yang digunakan hanya sebagai alat penerus tekanan suara untuk membentuk gesekan kecil yang terdapat di rongga peluit. Botol berguna sebagai sarana udara yang keluar melalui alat terompet yang di modifikasi sedemikian rupa sehingga dapat menghasilkan suara. Terompet ini adalah bagian penting yang dapat menghasilkan suara seperti manusia.
 

Konsep dasar dari mainan ini adalah membuat nada suara yang mirip dengan huruf vocal abjad A,I,U,E,O. Cara nembuatnya adalah dengan gerakan tangan yang menutup rongga udara terompet sehingga menghasilkan nada suara yang sama dengan huruf vocal abjad. Konsep dasar ini bisa dikembangkan lagi sehingga bisa membentuk huruf konsonan abjad yang lainya.Konsep ini bisa diterapkan sebagai media untuk tuna rungu.
 

Di era perkembangan teknologi dimana ilmuwan ilmuwan besar luar negeri mencoba untuk menemukan inovasi baru yang dapat membangun dunia.
 

Tidak disangka di bagian kecil dari negara kita sendiri terdapat orang biasa yang kreativ membuat sesuatu yang menakjubkan dan membuat kita tertawa terbahak-bahak. Bagi anda yang belum paham dengan apa yang saya maksud. Anda bisa melihat lebih jelas video mainan yang kreativ ini di situs youtube yang saya sediakan ini :

Tidak ada komentar: