DAFTAR BERITA

Sabtu, 14 Desember 2013

Presiden SBY dan Kepala Negara ASEAN Hadiri KTT ASEAN-Jepang

INFO TABAGSEL.com-Mengawali kunjungan kerja hari ke tiga di Jepang, Presiden SBY melakukan sesi foto bersama sebagai bagian dari rangkaian acara ASEAN - JAPAN commemorative summit 2013. Sesi foto yg direncanakan akan dilaksanakan pada pukul 09.00 waktu setempat ini, akan dilaksanakan di Main Garden, Geihinkan, Akasaka Palace ini juga diikuti oleh seluruh kepala negara peserta Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN-Jepang.

Presiden SBY hadir di acara 40th Asean - Japan Commemorative Summit 2013 ini didampingi oleh Menlu Marty Natalegawa, Sekretaris Kabinet Dipo Alam, Menteri Perindustrian MS. Hidayat, Kepala BKPM Mahendra Siregar, dan Dubes RI untuk Tokyo M. Lutfi.

Saat memasuki tempat acara rencananya presiden sby akan disambut oleh Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe dan menuju tempat tempat penyelenggaraan sesi pertama summit di Hagoromo-no-ma, Geihinkan Akasaka Palace.

Bagi indonesia, hubungan antara ASEAN dan Jepang merupakan hal yang sangat penting. khususnya bagi Indonesia dan Jepang itu sendiri, yang merupakan partner strategik di masa depan. Hal ini ditegaskan Presiden SBY pada kuliah umum di hadapan 400 undangan dari Pemerintah Jepang di Kensei kinen Kaikan, kemarin (13/12)

"It is important to get this relationship right because the relations between Indonesia and Japan is an important pillar for peace and progress in the Asia-Pacific,” kata Presiden SBY.

Sesi pertama summit yang akan memperingati 40 tahun hubungan kerja sama ASEAN dan Jepang ini akan dibuka dengan sambutan dari Perdana Menteri Jepang dilanjutkan dengan sambutan dari Sultan Brunai Darusalam Sultan Hassanah Bolkiah sebagai Ketua ASEAN tahun ini. Kemudian Perdana Menteri Kamboja Hun Sen diberikan kesempatan untuk memberikan statement sebagai ketua ASEAN tahun berikutnya. Setelah itu masing-masing kepala negara akan memberikan statement.

Sesi penutupan diagendakan akan berlangsung pada sekitar pukul 14.00 waktu setempat dengan menyetujui the vision statement sebagai bentuk pererat hubungan sama ASEAN dan Jepang di masa yang akan datang. Kemudian acara akan ditutup dengan sambutan oleh Sultan Brunei Darussalam dan Perdana Menteri Jepang yang diperkirakan acara ini akan selesai sekitar pukul 15.00 waktu setempat.

Tidak ada komentar: