DAFTAR BERITA

Rabu, 12 Juni 2013

PNM ULAM Gelar Pelatihan Pengembangan Usaha bagi Nasabah

Kepala PNM Ulam unit Panyabungan Erwin Syaputra dan Dedy Irfandi dari PNM Ulam Padangsidimpuanmenyampaikan materi pelatihan kepada seratusan nasabah.


INFO TABAGSEL.com-Dalam rangka memperingati hari ulang tahun (HUT) Permodalan Nasional Madani Unit Layanan Mikro (PNM-ULAM), PNM ULAM Unit Panyabungan Kabupaten Mandailing Natal mengadakan pelatihan pengembangan usaha bagi nasabah.

Acara berlangsung di aula Madina Sejahtera Hotel Kelurahan Dalan Lidang Kecamatan Panyabungan, Selasa (11/6) dan diikuti sekitar 100-an nasabah.

Kepala PNM ULAM Unit Panyabungan, Erwin Syaputra Zega menyampaikan, PNM ULAM didirikan sebagai bagian dari solusi strategis pemerintah untuk meningkatkan perekonomian masyarakat melalui pengembangan akses permodalan dan program peningkatan kapasitas bagi para pelaku Usaha Mikro, Kecil, Menengah, dan Koperasi (UMKMK).

“Dimana solusi ini pada akhirnya dapat melahirkan pelaku-pelaku UMKM yang tangguh, mandiri dan mampu menciptakan lapangan kerja baru,” kata Erwin. Untuk mewujudkan itu, PNM ULAM membantu pengembangan usaha baik melalui kegiatan pembiayaan maupun melalui pembinaan atau jasa manajemen.

“Berbagai kegiatan itu merupakan keunikan tersendiri bagi PNM dibandingkan dengan lembaga keuangan lain. Dimana PNM tidak hanya memberikan pembiayaan, tetapi juga melakukan berbagai pembinaan.

Kini PNM telah mempunyai serangkaian kegiatan yang telah dan akan dilaksanakan melalui kantor cabang PNM di seluruh Indonesia. Dan di unit Panyabungan sendiri, PNM ULAM telah mengalami perkembangan yang pesat sejak dibuka pada tahun 2011 lalu di Panyabungan. Dimana setiap tahun mendapat penambahan nasabah 100 persen,” ujarnya.

Salah seorang peserta pelatihan, Riani yang juga bekerja di salah satu kantor notaris di Panyabungan mengatakan, pelatihan ini sangat berguna bagi mereka selaku nasabah pada PNM ULAM. “Pada pelatihan ini kami dibimbing dan dilatih dalam pengembangan usaha mikro yang kami jalankan, serta diberikan bimbingan manajemen usaha yang baik. Tujuannya bagaimana agar usaha yang dilakukan bisa berjalan dengan baik dan berkembang,” sebut Riani.Sumber:http://www.metrosiantar.com

Tidak ada komentar: