Upacara pemakaman di Katedral St Paul dihadiri ribuan orang dari 170 negara. |
INFO TABAGSEL.com-Prosesi pemakaman salah seorang mantan perdana menteri paling berpengaruh dan kontroversial Inggris, Margaret Thatcher, berlangsung di London.
Warga memadati jalan-jalan yang dilalui peti jenazah dari gedung Parlemen menuju Katedral St Paul pada Rabu (17/04) dan sebagian dari mereka bertepuk tangan ketika peti jenazah lewat.
Sekitar 2.300 orang termasuk tamu-tamu penting dari 170 negara menghadiri upacara pemakaman. Ratu Elizabeth juga turut hadir dalam upacara.
Peti jenazah dibawa dengan kereta berkuda dengan didampingi prosesi militer. Karangan bunga diletakkan di atas peti dengan dilengkapi kartu yang bertuliskan, "Ibu tercinta, selalu di hati kami."
Pemakaman seremonial
Perdana Menteri Inggris David Cameron mengatakan upacara pemakaman ini merupakan penghormatan layak bagi seorang pemimpin besar.
"Ini merupakan peristiwa yang cukup muram, tetapi merupakan penghormatan layak bagi seorang perdana menteri besar yang dihormati di seluruh dunia," kata PM Cameron.
"Dan saya pikir negara-negara lain di dunia akan menganggap Inggris akan benar-benar keliru bila kita tidak melakukan hal ini secara layak," tambah Cameron dalam wawancara dengan BBC Radio 4.
Lady Thatcher tercatat sebagai perdana menteri dari partai Konservatif mulai 1979 hingga 1990. Mantan perdana menteri itu meninggal dunia pada 8 April setelah mengalaimi serangan stroke pada usia 87.
Thatcher dimakamkan dalam apa yang disebut "pemakaman seremonial" dengan penghormatan militer, satu strata lebih rendah di bawah pemakaman kenegaraan.
Prosesi pemakaman diadakan dengan pengamanan ketat. Sebanyak 4.000 polisi ditugaskan Rabu (17/04) di London pusat, antara lain untuk mengamankan kerumunan warga dan mengawal tamu-tamu penting.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar