DAFTAR BERITA

Minggu, 27 Januari 2013

ISL :PERSIJA VS PSPS 1 - 0



INFO TABAGSEL.com-Macan Kemayoran sukses meraih poin penuh atas PSPS Pekanbaru 1-0 dalam lanjutan Indonesia Super League 2012/2013 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu (26/1). Pelatih Persija Jakarta, Iwan Setiawan, pun mengaku lebih optimistis menjalani lanjutan ISL musim ini, mengingat kekuatan tim dan kepercayaan diri pemain sudah pulih.
"Ini adalah pertandingan perdana dengan pemain senior. Meski baru bergabung, kondisi tim sudah mulai pulih. Yang jelas pertandingan tadi cukup berat," kata Iwan Setiawan, Sabtu (26/1).
Saat menghadapi PSPS Pekanbaru, Persija diperkuat pemain senior yang sebelumnya belum mendapatkan kata sepakat dengan proses pembayaran gaji musim lalu, yakni Ismed Sofyan, Amarzukih dan Rahmad Afandi. Sebelumnya pemain lama yang bergabung adalah Galih Sudaryono, Johan Juansyah dan Ngurah Nanak.
"Memang masih belum bisa maksimal. Tapi koordinasi antara pemain senior dan junior mulai menunjukkan peningkatan," ujar Iwan.
Selain para pemain senior tersebut, Persija juga memainkan legion asing baru asal Korea Selatan, Park Kyeong Min.  Tekait penampilan mereka, Iwan mengaku cukup puas meski sebenarnya pemain yang mengaku kepanasan dengan cuaca Jakarta  ini belum menunjukkan kemampuan terbaiknya.
"Park punya kemampuan bagus, tapi fisik belum mendukung. Dia tadi sempat mengeluh kepanasan," ungkap mantan pelatih PSMS Medan ini.
Ismed Sofyan pun disebutkan oleh Iwan, belum kembali pada permainan terbaiknya. Hanya saja masuknya Ismed memberikan nilai lebih, karena mampu membangkitkan motivasi pemain muda yang ada saat ini.
"Banyak pemain muda yang mengidolakan dia (Ismed Sofyan). Saya melihat kedatangan dia mampu meningkatkan percaya diri pemain," kata pelatih asal Aceh itu.
Persija Jakarta dari tiga pertandingan yang sudah dijalani baru mengumpulkan empat poin. Poin yang ada diraih saat menahan Persisam 1-1 dan menang 1-0 atas PSPS Pekanbaru. Satu pertandingan lagi tim Macan Kemayoran menyerah dari Mitra Kukar 1-2.

Tidak ada komentar: