DAFTAR BERITA

Sabtu, 08 September 2012

3060 Peserta Ikuti Seleksi Penerimaan CPNS Kemlu

INFO TABAGSEL.com-Sekitar 3060 peserta padati Hall A Pekan Raya Jakarta, Kemayoran, untuk mengikuti tes kompetensi dasar dan akamedik seleksi penerimaan CPNS Kemlu yang akan berlangsung hingga sore hari nanti (08/09). Tes yang dimulai sejak jam delapan pagi secara resmi dibuka oleh Sekjen Kemlu Budi Bowoleksono didamping Wamenlu Wardana dan sejumlah pejabat eselon I dan eselon II Kemlu.
“Tes kompetensi kali ini berbeda dari tahun-tahun sebelumnya karena terdiri dari 2 macam, kompetensi nasional dan kompetensi bidang”, tutur Sekjen Bowoleksono kepada Portal Kemlu.
Perbedaannya terletak pada tes kompetensi dasar. Ini merupakan standar ujian baru yang diberlakukan secara nasional kepada seluruh pelamar dan di semua Kementerian dan Lembaga di Indonesia.
Tentu, lanjut Sekjen, melalui uji kompetensi ini kita berharap dapat menyaring pegawai-pegawai yang fit dan sesuai dengan perkembangan Kemlu saat ini.
Proses rekrutmen calon pegawai Kemlu telah dimulai sejak 16 Juli 2012 lalu melalui pendaftaran online.
“Angkanya cukup besar, terdapat sekitar 23000 pelamar yang mengirimkan lamaran dan 4090 yang dinyatakan lolos seleksi administrasi”, tambah Sekjen.
Untuk formasi kali ini, kita akan menyaring 120 pegawai yang terdiri dari 60 Pejabat Diplomatik dan Karir (PDK), 40 Penata Keuangan dan Kerumahtanggaan Perwakilan (PKKRT), serta 20 Petugas Komunikasi (PK).

“Seleksi akan dilakukan dalam 6 tahap, dimana tahap terakhir adalah tes penguasaan Teknologi Informasi. Keseluruhan rangkaian seleksi akan berakhir pada bulan November nanti”, ujar Sekjen.
Proses rekrutmen Kemlu yang telah menerima standar internasional ISO 9001: 2008 sejak Maret 2009 ini menurut Sekjen telah menghasilkan pegawai-pegawai yang diharapkan. “Tentu, di dalam jenjang karir nanti, kita memiliki tahapan-tahapan pembinaan karir yang terus dimonitor dan dikawal secara ketat”, tutup Sekjen.
Ujian kompetensi Kemlu ini diselenggarakan secara serentak dengan 20 Kementerian/Lembaga Pemerintah serta 21 Pemerintah Daerah lainya di Indonesia.

Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Azwar Abubakar juga dijadwalkan hadir meninjau lokasi ujian di Kemayoran siang ini.

Semangat Peserta
Semangat peserta dalam mengikuti ujian kompetensi kali ini, memang menjadi sorotan. Hal ini pun diakui oleh Direktur Informasi dan Media, P.L.E. Priatna yang turut hadir dalam seleksi di Kemayoran.
“Bahkan tadi kita melihat ada seorang penyandang cacat yang tetap mengikuti ujian seperti peserta lainnya”, ujar Direktur Priatna.
Panitia tetap memfasilitasi peserta yang memiliki kekurangan untuk ikut ujian, apabila peserta tersebut lolos tes administrasi dan memang terbukti kompeten.
“Sungguh luar biasa semangat yang dimiliki oleh para peserta”, tegas Priatna. (Sumber: Kepegawaian/Dit. Infomed/PLE/PY)

Tidak ada komentar: