INFO PALUTA.com-Lima nama diusulkan menjadi calon wakil presiden (cawapres) yang akan mendampingi calon presiden (capres) dari Partai Golkar Aburizal Bakrie (Ical) pada pemilu 2014 mendatang.
Kelima nama itu yaitu :
- Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Mahfud MD,
- Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) Sultan Hamengkubuwono X,
- Gubernur Jawa Timur (Jatim) Sukarwo,
- Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Pramono Edy Wibowo,
- kader perempuan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Ketua Umum Muslimat Nahdlatul Ulama, Khofifah Indar Parawansa.
Dijabarkan Ical, Sultan diusulkan Dewan Pimpinan Daerah (DPD) DIY, Pramono diusulkan DPD Kalimantan Timur, Sukarwo oleh DPD Jatim dan Mahfud serta Khofifah oleh beberapa DPD. Pihaknya tidak membatasi DPD provinsi maupun kabupaten untuk mengusulkan cawapres.
Menurut dia, para penggurus DPD bisa saja mengusulkan cawapres menurut kriteria yang mereka miliki. Ditambahkannya, semua usulan akan ditampung dan pada saatnya akan ditetapkan cawapres yang menjadi pilihan Partai Golkar.
“Usulan yang ada mungkin bertambah. Kami beri kebebasan kepada DPD untuk menyampaikan pandangannya,” tutur mantan Menteri Koordinator bidang Kesejahteraan Rakyat (Menko Kesra) ini.
Mengenai siapa yang akan dipilih dari lima nama yang ada, Ical menegaskan belum menetapkan masalah cawapres. “Nanti lihat perkembangan politik. Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) belum memutuskan cawapres,” tegasnya.
Di tempat terpisah, Wakil Ketua Umum Partai Golkar Syarif Cicip Sutardjo mengemukakan masalah cawapres akan diserahkan sepenuhnya kepada Ical. Menurut dia, Ical yang memilih siapa figur yang layak dan siap bekerja sama dengan dirinya.
Namun pemilihan cawapres didasarkan pada kriteria yang ditetapkan Golkar dan mengaju pada elektabilitas serta ketokohan calon. “Kami belum membahas cawapres. Namun partai akan membuat kriteriannya. Keputusan akhir ada pada Pak ARB (Aburizal),” tutur Cicip, saat jumpa pers persiapan Rapimnas di kantor DPP Slipi.
Menteri Kelautan dan Perikanan ini menegaskan Rapimnas Partai Golkar ke-3 yang digelar di Bogor, Jawa Barat, Jumat (29/6) hingga Sabtu (30/6) hanya menetapkan Ical sebagai calon presiden (capres).
Pendeklarasian Ical sebagai capres akan dilakukan di Sentul City, Jawa Barat, Minggu (1/7). Diperkirakan akan hadir 15.000 hingga 20.000 kader Partai Golkar dalam pendeklarasian tersebut.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar