Paluta, (Analisa).
Azran Siregar resmi memimpin Dewan Pimpinan Daerah Ikatan Pemuda Karya
(DPD-IPK), Kabupaten Padanglawas Utara (Paluta) untuk periode 2012-2017
setelah dilantik Ketua DPD IPK Sumatera Utara, Nelson Diapari Simajuntak
di Aula Hotel Mitra Gunungtua, Tobat, Kecamatan Padangbolak, Paluta,
Sabtu (31/3) sore.
Pelantikan DPD IPK
Paluta didahului dengan konvoi para pengurus DPD IPK kabupaten/kota
se-Sumut yang turut hadir pada acara tersebut. Konvoi mengelilingi
sepanjang jalan protokol di Kota Gunungtua dan sekitarnya.
Ketua DPD IPK Sumatera Utara, Nerson Diapari Simanjuntak SH yang akrab dipanggil Econ Simanjuntak meminta, pengurus yang baru dilantik lebih giat mengembangkan IPK di wilayah Paluta. Para kader dapat bersinergi dengan pengurus OKP dan Ormas lainnya di Paluta.
Ketua DPD IPK Kabupaten Paluta Azran Siregar yang baru dilantik dalam sambutannya menyatakan kesiapannya melakukan amanat organisasi yakni AD/ART dan Peraturan Organisasi IPK. "Insya Allah, saya siap melakukan amanat organisasi dan siap bersinergi dengan Pemda Paluta maupun OKP, Ormas di seluruh wilayah Paluta," ungkapnya.
Ia mengajak jajaran pengurus dan kader, untuk sama-sama membesarkan IPK di bumi Paluta. Demikian juga dengan rekan-rekan OKP di daerah ini diharapkan dapat saling kerjasama, sehingga dengan kebersamaan ini kita benar-benar bisa mengawal program Pemkab, seraya berharap untuk saling memberi masukan.
Pengurus DPD Ikatan Pemuda Karya Paluta yang baru dilantik adalah Ketua Azran Siregar, Sekretaris Irham Harahap, SPd.SH dan Bendahara Syahjungkar Harahap serta beberapa wakil ketua, sekretaris dan wakil bendahara berikut biro-biro dalam kepengurusan DPD IPK Paluta Periode 2012-2017.
Acara pelantikan dihadiri Bupati Paluta Drs H Bachrum Harahap diwakili Kepala Disbudparpora Paluta Drs Muda Sutan Harahap, unsur Muspida, pimpinan OKP, Ormas, Orpol, Ketua DPD IPK se-Sumatera Utara dan Muspika Padangbolak dan undangan lainnya. (ong)
Berita terkait lainnya
Ketua DPD IPK Sumatera Utara, Nerson Diapari Simanjuntak SH yang akrab dipanggil Econ Simanjuntak meminta, pengurus yang baru dilantik lebih giat mengembangkan IPK di wilayah Paluta. Para kader dapat bersinergi dengan pengurus OKP dan Ormas lainnya di Paluta.
Ketua DPD IPK Kabupaten Paluta Azran Siregar yang baru dilantik dalam sambutannya menyatakan kesiapannya melakukan amanat organisasi yakni AD/ART dan Peraturan Organisasi IPK. "Insya Allah, saya siap melakukan amanat organisasi dan siap bersinergi dengan Pemda Paluta maupun OKP, Ormas di seluruh wilayah Paluta," ungkapnya.
Ia mengajak jajaran pengurus dan kader, untuk sama-sama membesarkan IPK di bumi Paluta. Demikian juga dengan rekan-rekan OKP di daerah ini diharapkan dapat saling kerjasama, sehingga dengan kebersamaan ini kita benar-benar bisa mengawal program Pemkab, seraya berharap untuk saling memberi masukan.
Pengurus DPD Ikatan Pemuda Karya Paluta yang baru dilantik adalah Ketua Azran Siregar, Sekretaris Irham Harahap, SPd.SH dan Bendahara Syahjungkar Harahap serta beberapa wakil ketua, sekretaris dan wakil bendahara berikut biro-biro dalam kepengurusan DPD IPK Paluta Periode 2012-2017.
Acara pelantikan dihadiri Bupati Paluta Drs H Bachrum Harahap diwakili Kepala Disbudparpora Paluta Drs Muda Sutan Harahap, unsur Muspida, pimpinan OKP, Ormas, Orpol, Ketua DPD IPK se-Sumatera Utara dan Muspika Padangbolak dan undangan lainnya. (ong)
Berita terkait lainnya