DAFTAR BERITA

Sabtu, 25 Februari 2012

Soal Ujian Kompetensi Awal Dimusnahkan


INFO PALUTA.com-Soal-soal ujian kompetensi awal (UKA) tahun 2012 dimusnahkan. Soal-soal ujian yang sudah dipakai di lokasi-lokasi ujian, dikirim ke dinas pendidikan untuk dibakar.
Djuariyati Azhari, Kepala Lembaga Penjaminan Mutu Pendidikan (LPMP) Provinsi Lampung, Sabtu (25/2/2012), mengatakan, pemusnahan soal dilaksanakan di dinas pendidikan setempat. Hal itu dilakukan, karena belum ada bank soal supaya tidak ada penyalahgunaan.
Dalam penyelenggaraan UKA, pemantauan pelaksanaan ujian juga dilakukan lembaga pendidik tenaga pendidikan (LPTK). Di Lampung dilaksanakan Universitas Lampung.
Seusai ujian di lokasi UKA, penanggung jawab mengirimkan lembar jawaban kerja (LJK) ke LPMP. Pengiriman ditunggu hingga Sabtu malam, karena ada kabupaten/kota yang membutuhkan sekitar 7-8 jam perjalanan menuju LPMP Bandar Lampung.
Semua LJK dari tiap provinsi dikirimkan ke Puspendik Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan di Jakarta. Hasil UKA para guru dinilai dan diranking sesuai kuota hingga 250.000 guru. Secara nasional, UKA diikuti 286.000 guru.

Tidak ada komentar: