DAFTAR BERITA

Minggu, 05 Februari 2012

SBY GELAR JUMPA PERS,ANAS DI YOGYAKARTA


INFO PALUTA.com-Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menggelar jumpa pers terkait beragam masalah di tubuh partainya, termasuk soal nasib Anas Urbaningrum sebagai Ketum DPP. Jumpa pers tersebut dihadiri sejumlah deklarator dan petinggi PD, namun sang ketua umum Anas Urbaningrum justru tidak mendampingi SBY.

Di saat yang sama, Anas Justru sedang berada di Yogyakarta untuk menghadiri diskusi. Ada apa ini?

Anas mengikuti diskusi yang diselengarakan Pelajar Islam Indonesia (PII) Yogyakarta di Jogjakarta Plaza Hotel, Minggu (5/2/2012). Dia datang sekitar pukul 14.00 WIB dan meninggalkan lokasi pada pukul 16.00 WIB atau satu jam sebelum SBY menggelar jumpa pers.

Sebelum meninggalkan lokasi acara, Anas sempat berkomentar. "Jika Mbak Angie membutuhkan penasehat hukum, kami akan membantu Mbak Angie untuk advokasi hukum," katanya.

Soal perkaranya sendiri karena itu soal hukum, lanjut Anas, sebaiknya tidak banyak dikomentari. Kalau soal hukum dikomentari nanti yang muncul adalah opini-opini.

"Biarlah proses hukum berjalan adil, obyektif menurut koridor hukum," katanya.

Anas juga mengimbau agar kasus Angie untuk tidak digerakkan dan didorong dengan opini-opini. Mengenai status hukum Angie, ia menyebut hal itu merupakan wewenang Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). "Kami menghormati proses hukum KPK," jelasnya.

Usai diskusi, Anas kembali ke hotel tempatnya menginap. Ia dijadwalkan menghadiri acara pengukuhan guru besar Prof. DR Denny Indrayana yang juga Wamenkum HAM, Senin (6/2) esok.

Tidak ada komentar: