DAFTAR BERITA

Minggu, 10 Maret 2013

Tiga gol dalam empat menit

Pemain Wigan asal Honduras Maynor Figueroa
merayakan gol pembuka di Goodison Park.
INFO TABAGSEL.com- Wigan mencetak tiga gol dalam waktu empat menit melawan Everton di babak pertama perempat final Piala FA di Goodison Park, Liverpool, Sabtu, 9 Maret.

Ketiga gol disumbangkan oleh Maynor Figueroa pada menit ke-30, Callum McManaman di menit ke-31 dan Jordi Gomez dua menit kemudian.

Gol beruntun Wigan tidak mampu diselamatkan oleh penjaga gawang Everton, Jan Mucha, yang baru pertama turun di laga Piala FA sejak dikontrak lebih dari dua setengah tahun lalu.

Everton berusaha bangkit dengan taktik menyerang tetapi berbagai tendangan pemain asuhan David Moyes meleset atau dihadang oleh pemain Wigan.

Salah satunya adalah upaya Leighton Baines menyarangkan bola ke gawang Wigan namun bola yang ditendang dengan kaki kirinya menjauh dari gawang lawan.

Pendukung tuan rumah tidak menutupi kekecewaaan mereka. Sebagian bahkan meninggalkan stadion pada saat turun minum dan sorakan ejekan berkali-kali dikeluarkan pendukung sebelum pluit akhir pertandingan ditiup.

Ketika pertandingan berakhir, kedudukan 0-3 untuk Wigan. Wigan selanjutnya maju ke babak semifinal untuk pertama kalinya dalam sejarah klub.

Pemenang Piala FA tahun 2011, Manchester City hari ini akan berhadapan dengan klub Barnsley dalam pertandingan perempat final lainnya.

Tidak ada komentar: