DAFTAR BERITA

Kamis, 20 Februari 2014

M Yusuf Nasution Dilantik Jadi Sekda Madina

INFO TABAGSEL.com-Plt Bupati Madina, Drs. Dahlan Hasan Nasution atas nama Mendagri c/q Gubsu secara resmi melantik H.M.Yusuf Nasution,M.Si sebagai Sekda Madina, Rabu (19/2). Upacara serah terima dan pengambilan sumpah jabatan berlangsung di lapangan upacara Kantor Bupati Lama

Pelantikan di hadiri Kapolres Madina, AKBP.Mardiaz K.D, S.Ik,M.Hum, Ketua DPRD Madina, As Imran Khaitamy, SH, Kemenpora bagian Deputi Pengembangan Pemuda, Drs. H. Sakhyan Asmara,MAP, Kepala SKPD serta jajarannya dan para tokoh masyarakat dan alim ulama Kabupaten Madina,

Plt Bupati Madina, Dahlan Hasan Nasution dalam pidatonya berharap pejabat sekda yang baru di lantik bisa mengemban tugas yang di amanahkan negara dengan baik serta dapat membantunya dalam mengerjakan tugas beliau (Bupati,red) di pemerintahan Kabupaten Madina.

Dengan di lantiknya pejabat sekda depinitif, nantinya diharapkan program pembangunan untuk kesejahteraan masyarakat bisa di tingkatkan ke arah lebih baik, termasuk juga peningkatan disiplin kerja di kalangan pegawai dalam konteks perwujudan visi dan misi Madina ke depan. "Saya harap pejabat sekda yang baru, bisa kuat dan mampu menjalankan amanah dengan baik, termasuk jabatan sebagai baperjakat," ucap Dahlan Hasan.

M.Yusuf Nasution,M.Si di lantik sebagai Sekda Madina berdasarkan SK Mendagri Nomor: X.133.12/18/SJ, tanggal 17 Februari 2014. SK Mendagri itu merupakan tindak lanjut SK Gubernur Sumateta Utara Nomor: 821.23/450/2014, dan surat usulan Bupati Madina nomor:800/2965/BKD/2013, tanggal 22 November 2013 tentang pengangkatan jabatan Sekda Madina.

Sebelumnya, jabatan Plt Sekda Madina di jabat Marwan Bhakti Siregar yang juga Pejabat Kepala Inspektorat.

Tidak ada komentar: