DAFTAR BERITA

Rabu, 15 Mei 2013

Hidayat Batubara Kabur dan Lolos dalam Penangkapan KPK


INFO TABAGSEL.com-Sumber terpacaya di Kantor Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara menyatakan tidak ditemukan Bupati Mandailing Natal Hidayat Batubara di kantor tersebut sejak kemarin hingga pada pukul 15.00 pada Rabu (15/5/2013) ini.Menurut sumber tersebut, Hidayat Kabur dan berhasil lolos dalam penangkapan kemarin. Hidayat Batubara diduga menerima suap sebesar Rp 1 miliar dari pengusaha kontraktor swasta berinisial SRG.




Hingga saat ini,KPK belum memberikan keteranan resmi terkait Bupati Madina
Hidayat Batubara .Juru Bicara KPK Johan Budi SP hanya mengatakan, KPK memang melakukan operasi tangkap tangan di Sumatera Utara. ”Memang ada operasi tangkap tangan di wilayah Sumatera Utara yang berkaitan dengan penyelenggara negara yang diduga menerima sesuatu,” kata Johan.

Menurut Johan, sejumlah orang yang diduga terkait tindak pidana korupsi berupa penyuapan telah diamankan. ”Ada lebih dari satu yang sudah diamankan. Mereka kini dititipkan penyidik KPK di Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara,” ujarnya.

Kemungkinan besar, karena operasi tangkap tangan masih terus dilanjutkan, mereka yang diduga terlibat dalam suap-menyuap tersebut bakal ditahan dulu di Medan. Pihak-pihak yang diduga terlibat, kata Johan, belum akan dibawa ke Jakarta.

Tidak ada komentar: