DAFTAR BERITA

Rabu, 16 Januari 2013

Chairuman Harahap:Tapanuli Selatan Harus Lebih Diperhatikan

Chairuman Harahap

INFO TABAGSEL.com-Pembangunan infrastruktur di Kabupaten Tapanuli Selatan (Tapsel) dinilai memperihatinkan, sehingga membuat daerah ini tertinggal daripada daerah lainnya. Sudah saatnya pembangunan di Tapsel lebih ditingkatkan dan diberi perhatian lebih mendalam oleh pemerintah daerah dan pusat.

Hal itu dikatakan calon Gubernur Sumut 2013 dari Partai Golkar, Chairuman Harahap. Dia menyampaikan itu karena melihat bidang infrastruktur sangat dibutuhkan terutama jalan raya antara Sibolga–Padangsidimpuan, dan antara Padangsidimpuan dengan perbatasan Sumatera Barat.

"Banyak hal yang harus dilakukan untuk mengimbangi pembangunan antara pantai Barat dan pantai Timur. Banyak hal juga yang harus kita lakukan untuk menuju ekonomi rakyat, inilah sebenarnya yang jadi masalah besar kita. Karena infrastruktur ekonomi yang tak terbangun maka sekarang ini sungguh memprihatinkan," kata dia dalam pers rilisnya seperti yang dilansir Okezone, Selasa (15/1/2013).


Chairuman mengaku kondisi seperti ini yang mendorongnya maju sebagai calon gubernur karena punya keinginan kuat untuk membangun infrastruktur ekonomi rakyat kecil, termasuk dalam hal ini irigasi dan jalan raya diikuti infrastruktur dari desa ke desa.

“Membangun dari desa itu bukan hanya di Tapsel ini saja, tapi seluruh daerah di Sumatera Utara. Karena itu banyak hal yang harus dilakukan ke depan,” ucapnya.

Membangun daerah pinggiran atau daerah pedesaan memang adalah konsep yang diusung Chairuman bersama pasangannya, Fadly Nurzal. Mereka bertekad membangun Sumatera Utara dari desa-desa yang selama ini mengalami ketertinggalan percepatan pembangunan dibanding daerah perkotaan.

Tidak ada komentar: