DAFTAR BERITA

Senin, 09 April 2012

Giliran Honorer Kategori II Diangkat Jadi CPNS


BENGKULU, BE – Setelah mengangkat tenaga honorer kategori I menjadi CPNS, kini giliran honorer kategori II diminta melengkapi data untuk diajukan ke Badan Kepegawaian Negara (BKN) Palembang agar diangkat menjadi CPNS. Hal ini disampaikan kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) kota Bengkulu, Drs H Bujang HR. “Ya pengangkatan honorer kategori I sudah selesai, sekarang giliran honorer kategori II,” ujarnya. Ia menjelaskan, honorer kategori II tersebut merupakan honorer yang telah mengabdi di lingkungan pemerintah kota Bengkulu minimal 5 tahun. Saat ini 272 tenaga honorer di pemkot dan semuanya masuk dalam kategori II. “Sebanyak 272 tenaga honorer harus melengkapi datanya paling lambat tanggal 30 April mendatang,” ucapnya. Bujang menjelaskan, sejauh ini pihaknya telah menyampaikan data 272 tenaga honorer tersebut ke BKN Palembang, namun ada formulur tambahan yang harus diisi oleh honorer. Jika formulir tersebut tidak diisi lengkap, maka kecil kemungkinan diangkat menjadi CPNS. “Diisi lengkap saja belum pasti diterima, apa lagi tidak diisi sudah pasti tidak diterima,” jelasnya.
Mengenai jumlah yang diterima oleh BKN Palembang untuk diangkat menjadi CPNS pada tahap kedua ini, Bujang mengaku tidak mengetahuinya. Karena pengangkatan tersebut merupakan kewenangan BKN sedangkan BKD hanya sebagai perantara saja. Sekadar diketahui, pengangkatan honorer kategori I lalu, Bengkulu memiliki 24 tenaga honorer. Namun tidak semuanya lulus dan diangkat, melainkan hanya 3 orang yang diterima. “Kategori I kemarin, dari Kota Bengkulu hanya lulus 3 orang, selebihnya belum lulus,” katanya. Dengan demikian, lanjutnya, kemungkinan penerimaan pada kategori II ini lebih banyak karena dibandingkan kategori I, karena jumlah tenaga honorernya juga jauh lebih banyak yakni 24 kategori I dan 272 orang kategori II. (400)

Tidak ada komentar: