DAFTAR BERITA

Selasa, 08 Januari 2013

Presiden Obama Calonkan Menhan dan Kepala CIA Baru

Presiden AS Barack Obama hari Senin (7/1) mencalonkan mantan senator Chuck Hagel (kiri) dan John Brennan, masing-masing untuk jabatan Menhan AS dan Direktur CIA

INFO TABAGSEL.com-Presiden Barack Obama memberikan persetujuan akhir atas pembentukan tim keamanan nasional masa jabatan keduanya, dengan mendesak Senat untuk “bergerak cepat” dan menyetujui pilihan-pilihannya untuk memimpin Departemen Pertahanan dan Badan Inteljen Pusat CIA.

Presiden Obama hari Senin mencalonkan mantan senator Partai Republik dari negara bagian Nebraska, Chuck Hagel – sebagai Menteri Pertahanan, dan penasehat kontra-terorisme John Brennan sebagai Direktur CIA.

Presiden Obama menyebut Hagel “pemimpin yang diperlukan tentara kita”. Ia juga menyebut Hagel mewakili “tradisi bipartisan yang sangat diperlukan di Washington”.

Presiden Obama juga memuji John Brennan atas kepemimpinannya dalam upaya menentang Al Qaeda sambil tetap menjaga “nilai-nilai yang mendefinisikan kita sebagai warga Amerika”.

Pencalonan Chuck Hagel maupun John Brennan harus disetujui oleh Senat, padahal sebagian anggota Senat telah menyampaikan beberapa keberatan.

Tidak ada komentar: