DAFTAR BERITA

Jumat, 05 Juli 2013

STAIN Padangsidimpuan Wisuda 301 Sarjana


INFO TABAGSEL.com-Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Kota Padangsidimpuan (Psp) mewisuda 301 sarjana di Gedung Auditorium STAIN, Jalan Imam Bonjol KM 4,5 Kota Psp, Kamis (4/7).

Ketua STAIN Psp Ibrahim Siregar dalam laporannya mengatakan, wisudawan yang hadir hanya 300 orang dikarenakan 1 wisudawan telah lebih dahulu meninggal dunia.

Dijelaskannya, wisuda merupakan upacara akademik resmi yang tidak terlepas dari langkah percepatan tenaga para sarjana yang sekarang telah mencapai 2.653 alumni dan telah mengabdi di berbagai instansi negeri dan swasta.

Alumni STAIN Psp itu merupakan lulusan lima program studi dari sepuluh yang ada yakni Pendidikan Agama Islam, Studi Komunikasi Penyiaran Islam, Hukum Perdata Islam, Tadris Matematika, Bahasa Inggris, Perbankan Syariah, Ekonomi Syariah, Bahasa Arab, Bimbingan Konseling Islam dan Hukum Ekonomi Syariah.

“Prodi Ekonomi Syariah, perbankan Syariah, Hukum Ekonomi Syariah, Bahasa Arab, Bimbingan konseling Islam, belum menamatkan mahasiswanya,” ujarnya.

Ia menambahkan, untuk tahun Tahun Ajaran (TA) 2012-2013 STAIN Psp menamatkan 301 mahasiswa dengan rincian Prodi Tadris Matematika 84, hukum perdata Islam (Akhawlussahsiyah) 21, Bahasa Inggris 74, Pendidikan Agama Islam 112 dan Komunikasi Penyiaran Islam 10 orang.

“Untuk wisudawan terbaik prodi Studi Komunikasi Penyiaran Islam diraih Rudi Hariyanto SSosI dengan IPK 3,73, Prodi AS oleh Ahmad Sainul SHI dengan IPK 3,86, Prodi Pendidikan Agama Islam Nufitriyani Siregar SPdI dengan IPK 3,83, Tadris Matematika Desi Sundari dengan IPK 3,71 dan Bahasa Inggris Eni Fauziah Harahap SPdI dengan IPK 3,69,” ujarnya.

Dikatakan, dalam mewujudkan peningkatan status itu, STAIN Psp terus berbenah dengan menambah prodi dan lahan kampus. “Kita berharap, ini wisuda terakhir STAIN Psp karena Insyaallah tahun depan impian menjadi IAIN akan terwujud. Saya juga mengucapkan terimakasih kepada Bupati Tapsel H Syahrul M Pasaribu atas bantuannya dalam perluasan lahan STAIN Psp,” jelasnya.

Sementara itu Walikota Psp Andar Amin Harahap diwakili Asisten 2 Alipada Harahap dalam sambutannya mengucapkan selamat bagi para wisudawan dan berharap dapat mengamalkan ilmu yang didapat selama mengecap pendidikan di STAIN Psp.

Hal senada dikatakan Bupati Tapsel Syahrul M Pasaribu diwakili Sekdakab Aswin Siregar menegaskan, pihaknya selalu mendukung seluruh upaya-upaya dalam meningkatkan kualitas pendidikan seperti peningkatan status STAIN menjadi IAIN. (MS)

1 komentar:

Torascool mengatakan...

salam kenal dan follow
torascool(dot)blogspot(dot)com