Kapolresta Padangsidimpuan Kerahkan 721 Polisi |
Sebanyak 226 Personil dari Polres Padangsidimpuan. Sedangkan sisanya sebanyak 495 personil BKO (bawah kendali operasi) dari satuan Brimob dan 5 Polres tetangga, Polres Tapsel, Madina, Tapteng, Sibolga, dan Labuhanbatu.
"Tiap TPS akan dijaga 1 polisi, sedangkan sisa personil akan dicadangkan di beberapa titik. Seperti KPU, Panwas, DPRD, Kantor Wali Kota dan lain sebagainya," jelasnya.
Sedangkan untuk Pelindungan Masyarakat (Linmas) KPU Sidimpuan sudah merekrut sebanyak 1.212 personil dari masyarakat.
Selain Polisi dan Linmas, pengamanan Pilkada Sidimpuan yang diikuti enam pasangan calon ini juga akan dibantu oleh 110 personil TNI. Personil TNI ini akan diturunkan jika keadaan mendesak dan terjadi kekacauan hebat.
Dalam apel ini, Dir Shabar Polda Sumut Kolonel D Sinuraya turun langsung melakukan pengecekan pasukan. Usai apel, dilakukan simulasi pengamanan Pilkada.
1 komentar:
masih bocor ..
Posting Komentar