INFO TABAGSEL.com-Sebanyak 454 jamaah Calhaj Kloter 10/MES yang berasal dari Kota Padangsidimpuan (445 orang), Tapanuli Selatan (2 orang), ditambah TPHD Padangsidimpuan (2 orang) dan Petugas Kloter (5 orang) secara resmi diberangkatkan oleh Ketua PPIH Embarkasi Polonia Medan, Drs. H. Abd. Rahim, M. Hum. pada upacara pemberangkatan di aula Madinatul Hujjaj Asrama Haji Medan (Ahmed) pagi ini sekitar Pukul 07.00 WIB, Senin (01/10).
Dalam acara yang diwarnai dengan pembacaan syair – syair shalawat dengan irama Onang – Onang khas Tapanuli Selatan itu, Ketua PPIH Embarkasi Medan, Drs. H. Abd. Rahim, M. Hum. didampingi oleh Sekretaris, Drs. H. Abd. Rahman Harahap, MA., menyerahkan pataka bendera Merah Putih kepada Ketua Kloter 10/MES, Ansor Tongku Malim Hasibuan beserta surat – surat kepercayaan kepada seluruh petugas Kloter , Karu, dan Karom.
Kloter 10/MES take off dari bandara Polonia Medan pada pukul 07.25 WIB menuju Arab Saudi.
Terkait:
Diiringi isak tangis,445 jamaah- calon Haji Padangsidimpuan Dilepas
Terkait:
Diiringi isak tangis,445 jamaah- calon Haji Padangsidimpuan Dilepas
Tidak ada komentar:
Posting Komentar