Muhammad Al Jami, Penderita Hydrosepalus Saat Dirawan Di RSU Dr Pirngadi Medan.( Berita Sore/Ist ) |
INFO TABAGSEL.com-Pasangan suami istri Tumin (47) dan Ani (25), warga Dwi Kora, Tapanuli Selatan, sangat berharap anaknya, Muhammad Al Jami, yang menderita penumpukan cairan di kepala (hydrosepalus) segera bisa dioperasi.
Bayi berusia 7 bulan itu terkena hidrosepalus sejak 4 bulan lalu dan saat ini dirawat di ruang Kenanga 1 Lantai 4 bedah anak RSU dr Pirngadi Medan. “Kami sangat berharap adanya bantuan pemerintah maupun dermawan agar bayi kami bisa segera dioperasi,” kata Ani, Minggu [09/09] saat menunggui anaknya itu di RSUPM.
INFO TABAGSEL.com-Sebelumnya, Al Jami, yang merupakan bungsu dari lima bersaudara ini mendapatkan perawatan di Rumah Sakit Umum Tapanuli Selatan.Tapi kata Ani, peralatan rumah sakit tersebut kurang memadai, bahkan dokter sarafnya juga tidak ada.
Hampir selama 2 minggu anak kesayangannya ini di rawat di rumah sakit itu, namun belum terlihat tanda-tanda kesembuhan. Hingga akhirnya keluarga memutuskan untuk membawa Al Jami, ke RSU Dr Pirngadi Medan 26 Agustus 2012 lalu.
Namun hingga saat ini Al Jami belum juga bisa dioperasi karena ketiadaan biaya.
Namun hingga saat ini Al Jami belum juga bisa dioperasi karena ketiadaan biaya.
Sedangkan penghasilan keluarga ini hanya pas pasan. “Maklum suami saya hanya bekerja sebagai supir truk,” kata Ani. Terkendalanya operasi puteranya itu, kata Ani juga disebabkan tensi darah Al Jami yang masih terlalu tinggi, hingga dokter menyarankan agar operasi ditunda.”Padahal saya sangat berharap agar anak saya segera dioperasi hingga penyakitnya bisa sembut,” kata Ani.
Selama menjalani perawatan di RSU dr Pirngadi Medan, Ani hanya mengandalkan Kartu JaminanKesehatan Daerah (Jamkesda). “Semoga anak saya cepat sembuh. Saya juga berharap masyarakat mendoakan kesembuhan anak saya, semoga operasinya lancar,” pintanya berharap pemerinta dapat meringankan beban biaya perawatan anaknya.
Kasubag Hukum dan Humas RSU dr Pirngadi Medan, Edison Perangi-angin SH MKes, mengatakan pihak rumah sakit melakukan penanganan secara intensif dan si bocah Hidrosepalus sudah dirawat dengan baik.(BeritaSore)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar