DAFTAR BERITA

Selasa, 28 Agustus 2012

Pemda Paluta Diminta Awasi Warnet

 INFO TABAGSEL.com-Pemerintah Kabupaten Padang Lawas Utara (Paluta), melalui pihak terkait harus tegas dalam melakukan pengawasan terhadap anak sekolah maupun anak di bawah umur saat bermain atau mengakses internet di warung internet. "Kita minta kepada pihak terkait, agar tegas melakukan operasi kasih sayang terhadap anak sekolah maupun para anak di bawah umur saat mengakses internet. Ini untuk mengantisipasi dampak negatif yang ditimbulkan oleh perkembangan teknologi," tegas tokoh pemuda Hasan Harahap kepada Analisa, Minggu (26/8) di Gunung Tua.

Dikatakan, akses dunia maya telah merambah semua kalangan, bahkan sampai kepada anak-anak sekolah dasar (SD). Jika tidak dilakukan pendampingan, dikhawatirkan disalahgunakan untuk mengakses situs-situs yang mengarah ke negatif.

"Dampak negatif si anak, jika telah menikmati situs tidak bermanfaat akan berdampak buruk pada sisi kejiwaannya, serta merusak moral generasi bangsa ke depan," ucapnya.

Dari sisi positif, sambungnya, warnet juga dapat menjadikan masyarakat melek teknologi, meminimalkan penyakit sosial seperti perkelahian atau narkoba di kalangan remaja.

"Kita akui kelebihan internet sangat banyak, masyarakat Paluta memang harus melek teknologi. Akan tetapi, harus ada aturan tegas agar keberadaan warnet dapat memberikan manfaat positif bagi penggunanya dalam mendapatkan informasi," tegasnya.

Untuk itu, selain peran para orangtua, para pengusaha warnet, pihak terkait juga sangat berperan dalam melakukan pengawasan terhadap anak sekolah maupun anak di bawah umur saat mengakses internet. sehingga nantinya menjadi efek jera bagi mereka saat mengakses internet. (Analisa)

Tidak ada komentar: