Paluta, (Analisa).
Kendati suksesi pemilihan umum kepala daerah atau Pilkada Kabupaten
Padanglawas Utara (Paluta) digelar pada tahun 2013 mendatang, namun
sejumlah sejumlah yang berniat tampil menjadi pemimpin mulai menebar
pesona mengampanyekan diri. Baik melalui kalender, poster, spanduk
maupun atribut lainnya.
Komunikasi publik pun
saat ini mulai bertebaran sampai ke pelosok desa. Tidak hanya itu,
beberapa di antaranya juga mulai bergerilya dan merayu calon pemilih
dengan berbagai strategi. Ada yang menggelar perwiritan kaum ibu,
turnamen sepakbola dan acara seminar.
Kandidat yang mulai tebar pesona itu, di antaranya Drs Bachrum Harahap (Bupati Paluta), H Syahrul Harahap MAP (Kadis Pendapatan Kota Medan), Parlinsyah Harahap SE MAP (Ketua Partai Gerindra Paluta), Amas Muda Siregar SE (Ketua Komisi I DPRD Paluta), Drs Ahmad Sailan Siregar (Wakil Ketua DPRD Paluta) Lalu Drs Panusunan Siregar (Mantan Sekda Paluta).
Selain itu ada Ir Zulkipli Rambe (Ketua Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Paluta). Beredar juga nama calon bupati dari kalangan independen, yakni Lahmuddin Rambe (Pengusaha Asal Riau) dan H Iskan Qolba Siregar (Anggota DPR RI dari Partai Keadilan Sejahtera).
Ketua Gerindra Paluta, Parlinsyah Harahap SE yang disebut-sebut akan ikut meramaikan Pilkada Paluta 2013 dikonfirmasi menegaskan, hingga saat ini dirinya belum ada niat untuk menjadi calon Bupati Paluta. Namun demikian, dengan merebaknya isu tersebut, dianggapnya sebagai angin lalu.
"Memang benar saya ada membagikan kalender dan spanduk, namun itu tidak ada kaitannya dengan Pilkada. Hingga kini saya pribadi tidak pernah ditemui oleh orang-orang yang katanya siap mencalonkan dirinya pada Pilkada Paluta untuk meminang saya sebagai Cabup maupun Cawabup. Biasalah jelang Pilkada, banyak saja yang menghembuskan isu," katanya.
Namun demikian, sambungnya, saat ini dia masih fokus membesarkan Partai Gerindra di Paluta. Bila nanti isu itu bisa benar terjadi, dia siap untuk mengemban amanah demi kebaikan Kabupaten Paluta di masa mendatang.
"Tidak menutup kemungkinan saya siap maju. Tapi kalau dari hati, saya tidak begitu berambisi," ungkap Parlin yang juga tercatat sebagai salah satu pengusaha muda di Kota Medan dan Paluta.
Menanggapi hal tersebut, Ketua KPUD Padang Lawas Utara, Muhammad Ali Ansor Ansor menyatakan, Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Paluta akan memulai tahapan Pilkada di Paluta pada awal tahun 2013. "Kita rencanakan awal Januari 2013. Tahapan Pilkada ini akan ditetapkan dan disahkan melalui rapat. Semua tahapan pilkada, masih harus diplenokan, semuanya harus melalui pleno," katanya. (Harian Analisa)
Kandidat yang mulai tebar pesona itu, di antaranya Drs Bachrum Harahap (Bupati Paluta), H Syahrul Harahap MAP (Kadis Pendapatan Kota Medan), Parlinsyah Harahap SE MAP (Ketua Partai Gerindra Paluta), Amas Muda Siregar SE (Ketua Komisi I DPRD Paluta), Drs Ahmad Sailan Siregar (Wakil Ketua DPRD Paluta) Lalu Drs Panusunan Siregar (Mantan Sekda Paluta).
Selain itu ada Ir Zulkipli Rambe (Ketua Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Paluta). Beredar juga nama calon bupati dari kalangan independen, yakni Lahmuddin Rambe (Pengusaha Asal Riau) dan H Iskan Qolba Siregar (Anggota DPR RI dari Partai Keadilan Sejahtera).
Ketua Gerindra Paluta, Parlinsyah Harahap SE yang disebut-sebut akan ikut meramaikan Pilkada Paluta 2013 dikonfirmasi menegaskan, hingga saat ini dirinya belum ada niat untuk menjadi calon Bupati Paluta. Namun demikian, dengan merebaknya isu tersebut, dianggapnya sebagai angin lalu.
"Memang benar saya ada membagikan kalender dan spanduk, namun itu tidak ada kaitannya dengan Pilkada. Hingga kini saya pribadi tidak pernah ditemui oleh orang-orang yang katanya siap mencalonkan dirinya pada Pilkada Paluta untuk meminang saya sebagai Cabup maupun Cawabup. Biasalah jelang Pilkada, banyak saja yang menghembuskan isu," katanya.
Namun demikian, sambungnya, saat ini dia masih fokus membesarkan Partai Gerindra di Paluta. Bila nanti isu itu bisa benar terjadi, dia siap untuk mengemban amanah demi kebaikan Kabupaten Paluta di masa mendatang.
"Tidak menutup kemungkinan saya siap maju. Tapi kalau dari hati, saya tidak begitu berambisi," ungkap Parlin yang juga tercatat sebagai salah satu pengusaha muda di Kota Medan dan Paluta.
Menanggapi hal tersebut, Ketua KPUD Padang Lawas Utara, Muhammad Ali Ansor Ansor menyatakan, Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Paluta akan memulai tahapan Pilkada di Paluta pada awal tahun 2013. "Kita rencanakan awal Januari 2013. Tahapan Pilkada ini akan ditetapkan dan disahkan melalui rapat. Semua tahapan pilkada, masih harus diplenokan, semuanya harus melalui pleno," katanya. (Harian Analisa)