JAKARTA, KOMPAS.com — Presiden Susilo Bambang Yudhoyono mengabulkan permohonan Menteri Kesehatan RI Endang Rahayu Sedyaningsih untuk mengundurkan diri dari jabatannya saat ini.
Permintaan pengunduran diri Endang terlontar saat Presiden dan Ibu Ani Yudhoyono menjenguknya di Rumah Sakit Dr Cipto Mangunkusumo, Jakarta Pusat, Kamis (26/4/2012).
"Saya terharu, saya harus menghormati dan benar beliau harus berkonsentrasi. Saya setujui pengunduran beliau," kata Presiden seusai menjenguk Menkes.
Untuk sementara, kata Presiden, semua pekerjaan dan kewajiban Endang di Kementerian Kesehatan akan dijalankan oleh Wakil Menteri Kesehatan Ali Ghufron. Presiden juga meminta semua pihak mendoakan kesembuhan bagi Menkes.
"Saya mendoakan ada kebesaran dari yang Maha Kuasa, semoga beliau sembuh seperti sediakala. Ada pengobatan alternatif yang all out, untuk itu saya berdoa bersama-sama beliau di ruangan, kepada para wartawan supaya ikut mendoakan," tutur Presiden.
Menteri Kesehatan mengundurkan diri karena kondisi kesehatannya yang menurun akibat kanker paru-paru yang dideritanya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar