INFO TABAGSEL.com-Sony Dwi Kuncoro mengikuti jejak rekan-rekannya ke babak semifinal Malaysia Open Super Series 2013 dengan mengalahkan wakil dari Jepang, Sho Sasaki dengan skor 21-15, 21-12.
"Hari ini saya bermain rapi dan lebih bisa mengontrol di lapangan. Sementara Sasaki tidak sabar dan terlihat bingung, bola-bolanya ketebak sehingga mudah untuk saya melakukan smash" kata Sony bercerita tentang pertandingannya.
Kemenangan ini sekaligus menambah keunggulan Sony pada rekor pertemuannya dengan Sasaki. Kini Sony unggul 4-1 atas tunggal putra Jepang tersebut.
Sebelumnya dua wakil Indonesia lebih dulu ke babak semifinal yaitu pasangan ganda campuran Praveen Jordan/Vita Marissa dan ganda putra Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan sudah lebih dulu lolos ke babak semifinal.
Saat ini tengah bertanding satu lagi wakil Indonesia yaitu pasangan ganda putri Vita Marissa/Variella Aprilsasi melawan Ashwini Ponnappa/Pradnya Gadre dari India. Hasil sementara Vita/Variella tertinggal 18-21 di gim pertama.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar