Gubernur DKI terpilih, Joko Widodo alias Jokowi (Liputan6.com) |
INFO TABAGSEL.com-Gubernur DKI terpilih, Joko Widodo alias Jokowi mempersilakan warga Jakarta yang berniat ingin melihat langsung pelantikan mantan Walikota Solo itu pada Senin (15/10) besok di gedung DPRD DKI, Jakarta.
"Ya, kalau warga mau dateng silakan, kita tidak mencegah," ujar Jokowi usai menjalani gladi bersih pelantikan di Gedung DPRD DKI, Jakarta, Ahad (14/10).
Ia juga mengaku siap melayani dengan baik jika ada warga DKI yang datang saat pelantikannya. Kata Jokowi, pejabat negara sudah semestinya melayani rakyat. "Ya, akan dilayani sebaik-baiknya. Saya kan pelayan," ujarnya.
Seperti diketahui, rencananya
pelantikan ini akan dihadiri Menteri Dalam Negeri Gamawan Fauzi sebagai
perwakilan pemerintah pusat. Dalam pelantikan ini, Jokowi-Ahok akan
diambil sumpah jabatan untuk memimpin Jakarta periode
2012-2017.(Liputan6.com)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar